Pages

Selasa, 10 Januari 2012

Menginstal Software Jaringan


Pengertian jaringan komputer
            Jaringan komputer merupakan kumpulan dua atau lebih komputer (PC) serta peralatan pendukungnya yang saling terhubung dan memungkinkan pemakaian bersama sumber seperti printer dan hardisk untuk meningkatkan efisien kerja suatu kelompok.

Manfaat Jaringan Komputer
ž  Menghemat sumber daya seperti printer yang dapat dipakai bersama.
ž  Hemat waktu sehubungan dengan dimungkinkannya transfer data langsung antar komputer tanpa memerlukan perantara media penyimpan seperti flash disk, disket, maupun CD.
ž  Menghemat kapasitas hardisk sehubungan dengan dimungkinkannya pengaksesan file di komputer lain sehingga tidak perlu melakukan pengkopian ke komputer lokal.

Jenis – jenis Jaringan Komputer
            Berdasarkan areanya:
ž  LAN (Local Area Network).
ž  MAN (Metropolitan Area Network)
ž  WAN (Widw Area Network)
ž  Interconnection Network

Berdasarkan kecepatannya:
ž  Low Speed Network
ž  Mediun Speed Network
ž  High Speed Network
ž  Super High Network
            Berdasarkan Sifat koneksinya:
ž  Jaringan berkabel (wired)
ž  Jaringan nirkabel (Wireless)

Perangkat Jaringan Komputer

Software jaringan:
ž  PC Operating System
ž  Sistem Operasi jaringan (Network Operating System NOS)
ž  Program aplikasi jaringan

Hardware jaringan:
ž  Kartu jaringan (Network Interface Card NIC)
ž  Hub
ž  Switch (switch hub)
ž  Kabel dan konektor
ž  Kabel koaksial
ž  Kabel berpasangan
ž  Serat optik

Pengertian dan Jenis - jenis Protokol Jaringan

Merupakan suatu aturan atau cara mengatur format atau bentuk komunikasi antarkomputer dalam jaringan.
Jenis-jenis protokol jaringan:
 TCP/IP: sekumpulan protokol yang dirancang untuk melakukan fungsi komunikasi jaringan dan merupakan protokol yang ditetapkan sebagai protokol standar sesuai platformnya.
  Net Bios: protokol yang dikembangkan oleh IBM Corporation.
  Apple Talk: digunakan oleh jaringan komputer Macintosh.
 IPX : digunakan khusus oleh Netware.
  NetBUI: digunakan untuk komputer yang menggunakan sistem operasi Microsoft Corpotarion.

IP Address dan Subnet Mask
            Merupakan identitas spesifik sebuah komputer dalam jaringan. Tidak boleh ada dua komputer dalam jaringan yang mempunyai alamat IP yang sama. IP address biasanya berupa 4 deret bilangan desimal dengan range 0 sampai 255 yang dipisahkan dengan tanda titik, contoh: 192.10.2.3
            Digunakan untuk mengetahui alamat jaringan dari sebuah komputer dan untuk menentukan sebarapa panjang bagian dari alamat IP yang dapat digunakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar